DepokRayanews.com- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok memberikan tablet tambah darah (TTD) kepada 16 ribu remaja putri siswi SMA dan SMK di Kota Depok.
Pemberian TTD itu disalurkan melalui sekolah, puskesmas dan Tim Pembina (TP) Unit Kesehatan Sekolah (UKS).
“Target dari pusat sebanyak 20 persen remaja putri harus mendapatkan TTD. Untuk di Depok sasaran kami 16 ribu remaja putri di SMA dan SMK,” kata Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Depok, May Haryanti, Kamis (16/8/2018)
Sebelum diberikan TTD, remaja putri akan dilakukan tes hemoglobin terlebih dahulu untuk mengetahui jumlah sel darah di dalam tubuh.
Kalau sel darahnya rendah, maka remaja tersebut harus rutin mengonsumsi TTD karena bisa berdampak pada kesehatan dan anaknya setelah menikah dan melahirkan.
“TTD ini penting untuk putri, karena jika mengalami anemia akan berdampak buruk saat hamil dan proses melahirkan,” katanya.
Dengan pemberian TTD diharapkan dapat meminimalisir penderita anemia dan mencegah dampak buruk bagi kehidupan mereka. (ril)
Comment