DepokRayanews.com- Kecamatan Sawangan mengadakan seminar dan diskusi tentang pemilahan sampah dan berkebun, Sabtu (24/2/2018)
Acara itu dalam rangka memperingati hari peduli sampah nasional di tingkat Kecamatan Sawangan Kota Depok
Tampak hadir, Camat Sawangan Zaenudin S.Pd,M.Si, Sekcam Sawangan, lurah se Kecamatan Sawangan, komunitas bank sampah se Kecamatan Sawangan, ketua pokja 3 PKK Kecamatan Sawangan, Ketua Karang Taruna, Ketua KTNA, Ketua Fosima, Ketua FKKS, Ketua Pokja Kelurahan Sehat se Kecamatan Sawangan, dan petugas UPS.
Ketika membuka acara itu, Camat Sawangan Zaenudin mengajak masyarakat agar pemilihan sampai dimulai dari diri sendiri sehingga bisa menularkan ke keluarga,saudara,tetangga dan lingkungan.
“ Pemilahan sampah ini dampaknya akan terasa untuk kebersihan dan kenyamanan lingkungan itu sendiri,” kata camat.
Kepala Bidang Kebersihan dan kemitraan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Depok, Kusumo menyatakan pentingnya memilah sampah, Apalagi daya tampung TPA Cipayung sudah tidak memadai. (ril)
Comment