DepokRayanews.com- Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi resmi mundur sebagai Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI).
Pernyataan mundur itu disampaikan saat berpidato dalam Kongres Tahunan PSSI di Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1/2019).
Edy mengakui, keputusan mundur ini sangat mendadak dan baru difikirkan hari ini. Ia berharap sosok penggantinya akan lebih baik, dan akan dipilih dalam Kongres PSSI.
“Nanti ada kongres. Harus ada yang lebih hebat dari saya,” kata mantan Pangkostrad itu.
Dalam kongres tahunan PSSI sebenarnya tidak ada pergantian pucuk pimpinan PSSI dalam kongres tahunan.
Edy mengungkapkan PSSI adalah organisasi dengan dinamika paling berat di antara yang pernah ia pimpin.
Beberapa fenomena mewarnai perjalanan PSSI selama tahun 2018 seperti kematian suporter, mandeknya prestasi Timnas, hingga terungkapnya mafia sepak bola.
Untuk sementara, Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono akan menggantikan posisi Edy, hingga periode jabatan selesai pada tahun 2020. (red/pkn)
Comment