DepokRayanews.com- Jenazah almarhum Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho rencananya akan tiba di Jakarta Minggu (7/7/2019) malam ini dari Guangzhou, China.
“Bapak-bapak, diberitahukan bahwa jenazah almarhum pak Sutopo malam ini sampai di Jakarta. Sampai di (bandara) Soetta pukul 20.30 WIB, lalu dibawa disemayamkan di rumah duka di Raffles Hills/ Besok (Senin-red) pagi dimakamkan di Boyolali,” demikian pesan tertulis dari Humas BNPB Rita Rosita, Minggu siang.
Informasi senada juga disampaikan Kepala Biro Bagian Umum BNPB Satrio Nurhadi Wibowo. “Informasi terakhir dari Guangzhou, China akan tiba sore ini. Dari BNPB sudah menyediakan ambulans di bandara dan diarahkan ke rumah almarhum,” kata Satrio Nurhadi Wibowo di kediaman Sutopo di Perumahan Raflles Hills, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat.
Menurut Satrio, pihaknya sudah menyiapkan mobil ambulans khusus di Bandara Soekarno Hatta untuk menjemput jenazah Sutopo Purwo Nugroho setibanya di Tanah Air. Dari bandara, jenazah almarhum Sutopo Purwo Nugroho akan disalatkan terlebih dahulu di rumahnya di Raflles Hills, kemudian baru dibawa menuju kampung halamannya di Boyolali, Jawa Tengah untuk dimakamkan.
“Besok (Senin) pagi, kalau pesawat ya sudah pasti akan diterbangkan ke Boyolali untuk dimakamkan,” kata Satrio.
Meski demikian, kata Satrio, pihak keluarga Sutopo Purwo Nugroho belum bisa memberikan keterangan meskipun mereka ada di dalam rumah.
Sutopo Purwo Nugroho meninggal dunia saat dalam perawatan di Guangzhou, China pada Minggu pukul 01.20 WIB. Ia menjalani perawatan kanker paru-paru yang diidapnya sejak beberapa waktu terakhir. (ris/mad)
Comment