by

Hendak Mencari Suaminya di Jakarta, Ibu Muda Ini Malah Diperkosa

Ibu muda ini hendak bunuh diri di JPO dekat Balaikota Depok karena diperkosa di Jakarta.

Depokrayanews.com – Anggota Satbinmas Polrestro Depok Ipda Sugito berhasil mengagalkan upaya bunuh diri dengan cara melompat dari jembatan penyeberangan orang (JPO) dekat Balaikota Depok Jalan Raya Margonda Kota Depok, yang hendak dilakukan SA (35), Selasa 23 Juni 2020 pagi pukul 09.30 wib.

Aksi yang hendak dilakukan ibu tiga anak warga asli Pemalang Jawa Tengah, itu sempat membuat kaget masyarakat yang ada di sekitar JPO termasuk sejumlah anggota polisi. JPO itu berada tidak jauh dari Mapolres Metro Depok.

Salah satu perwira Binmas Polrestro Depok Ipda Sugito langsung  bergerak dengan menghampiri korban kemudian membujuknya untuk tidak melompat.

Setelah berbicara sekitar 10 menit, akhirnya ibu nuda itu mau mengurungkan niatnya kemudian dibawa ke ruang SPKT Polres Metro Depok.

Kasat Binmas Polrestro Depok Kompol Lindang Lumban Tungkup Nainggolan membenarkan adanya peristiwa itu.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, korban mau bunuh diri karena malu merasa dirinya sudah kotor,” kata Lindang.

Disebutkan, korban sedang hamil tiga bulan. Dia berangkat dari kampungnya di Pemalang dengan tujuan hendak mencari suami di Jakarta yang sudah bekerja dan nikah lagi.

Namun dalam pencarian, ia mengalami nasib naas karena diperkosa oleh orang tidak dikenal dan semua harta bendanya diambil pelaku.

Panit Binpolmas Ipda Sugito mengatakan sangat kasihan terhadap apa yang dialami korban.

“Tidak hanya diperkosa, harta benda korban termasuk uang sisa 150 ribu dan termasuk tas berisi pakaian juga diambil pelaku. Korban hanya mengenakan pakaian yang digunakan sebagai rok menutupi arurat dan celana dalam saja,” kata Sugito.

SA yang sedang mengandung tiga bulan, lanjut Gito, stres dan merasa malu apa yang telah terjadi terhadap dirinya.

Akhirnya atas bantuan Kasat Pol PP Kota Depok, Lienda, korban dibawa ke terminal untuk dipulangkan ke kampungnya di Pemalang.(ris)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *