by

Driver Ojol di Depok Bersyukur Bisa Lagi Narik Penumpang

Ojol di Depok sudah bisa lagi narik penumpang.

Depokrayanews.com- Pemerintah Kota Depok sudah membolehkan para driver ojek online (Ojol) menarik penumpang usai menandatangi fakta intergritas di kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Depok, Selasa 7 Juli 2020.

Keputusan Pemkot Depok itu disambut gembira oleh para driver ojol karena bisa mendapat pemasukan untuk kebutuhan hidup sehari hari.

“Kami driver ojol sangat senang. Bisa narik penumpang. Saya bersyukur banget. Alhamdulillah ada uang pemasukan buat keluarga,” kata Black, salah seorang driver Ojol Stasiun Depok Baru (Stadebar), Selasa 7 Juli 2020.

Menurut Black, selama wabah Covid-19 pendapatan ojek online turun drastis sehingga mengganggu biaya hidup sehari-hari. “Selama covid-19 , ojol gak boleh narik penumpang. Hanya bisa barang barang, itu pun ga banyak, mau bagaimana lagi, sementara kebutuhan hidup sehari-hari tidak bisa dielakkan,” kata Black.

Hal senada juga disampaikan Mida, seorang ojol perempuan di Stasiun Depok Lama. ”Alhamdulillah, kami sudah bisa menarik penumpang lagi. Selama ini ojol adalah sumber pendapatan utama kami. Suami saya juga narik ojol,” kata Mida. Pasangan muda ini punya anak 2. Mereka narik ojek karena di PHK di pabrik tempat mereka bekerja sebelumnya.

“Selama tidak diperbolehkan mengangkut penumpang, pendapatan kami menurun drastis. Kalau hanya mengandalkan mengantar barang tidak bisa hidup,” kata dia.

Berkali-kali Mida mengucap rasa syukur karena mulai ada titik terang untuk mendapatkan uang. Mida merasa gembira dan merasa bersemangat kembali menjalani pekerjaannya sebagai driver ojek online. (ril)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *