Depokrayanews.com- Kasus Covid-19 di Indonesia pada Rabu 13 Januari 2021 mencatatkan tiga rekor sekaligus yakni rekor jumlah kasus harian, kasus meninggal harian dan kasus aktif baru.
Satuan Tugas (Satgas) Penangan Covid-19 mengumumkan kasus harian positif Covid-19 hari ini mencapai 11.278 kasus. Ini merupakan rekor tertinggi melewati rekor sebelumnya pada 8 Januari 2021 dengan 10.617 kasus baru dalam sehari.
Kasus aktif dan kasus meninggal harian juga mencapai tingkat tertinggi hari ini. Keduanya mencapai titik tertinggi sejak pandemi virus corona terjadi di Indonesia awal Maret 2020.
Kasus aktif harian dilaporkan mencapai 3.315 kasus, tertinggi selama lebih dari 10 bulan terakhir. Kasus kematian juga pecah rekor baru. Pada laporan hari ini yang merupakan akumulasi data sejak 24 jam terakhir, terdapat 306 korban meninggal karena Covid-19. Jumlah kematian nasional akibat Covid-19 ini menjadi yang tertinggi di sepanjang perjalanan pandemi di Tanah Air. (mad)
Comment