by

Menkeu Sri Mulyani Minta Klub Motor Pegawai DJP Belasting Rijder Dibubarkan

DEPOKRAYANEWS.COM- Menteri Keuangan Sri Mulyani meminta klub motor gede (moge) pegawai DJP, Belasting Rijder, dibubarkan. Permintaan Menkeu merupakan respons tegas atas foto Dirjen Pajak Kemenkeu Suryo Utomo yang viral mengendarai moge bersama klub tersebut.

Menurutnya, hobi dan gaya hidup para pejabat mengendarai moge justru menimbulkan persepsi negatif masyarakat.

“Meminta agar klub Belasting Rijder DJP dibubarkan,” kata Sri Mulyani dalam akun Instagram resminya, Minggu 26 Februari 2023.

Gaya hidup tersebut juga menimbulkan kecurigaan mengenai sumber kekayaan para pegawai pajak. Selain itu, Ani, sapaan Sri Mulyani, berpendapat para pejabat yang mengendarai moge telah melanggar asas kepatutan, meski dibeli dengan uang gaji resmi.

Tak hanya itu, ia juga meminta Suryo untuk mengklarifikasi harta kekayaannya. Ani meminta Suryo menjelaskan asal muasal dari kekayaannya yang terlapor dalam Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN).

“Jelaskan dan sampaikan kepada masyarakat/publik mengenai jumlah Harta Kekayaan Dirjen Pajak dan dari mana sumbernya seperti yang dilaporkan pada LHKPN,” tulis Ani.

Dalam LHPKN 19 Februari 2022/Periodik – 2021, Suryo melaporkan punya total harta Rp19,45 miliar dan terdapat utang Rp5 miliar. Sebagian besar aset Suryo berupa tanah dan bangunan Rp14,1 miliar, sedangkan lainnya kas dan setara kas serta harta bergerak lainnya.

Aset Suryo berupa kendaraan total nilainya Rp947 juta, ini terdiri dari 11 kendaraan, lima di antaranya merupakan mobil dan sisanya sepeda motor. Semua kendaraan ini merupakan hasil sendiri. (mad)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *