Depokrayanews.com- Anak-anak di Kota Depok yang sudah punya Kartu Identitas Anak (KIA) bisa mendapatkan harga khusus atau diskon bila ingin belajar Bahasa Inggris.
Tidak hanya itu, pemegang KIA juga bisa mendapatkan harga khusus untuk khitan dan makan enak di restoran cepat saji
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Depok Nuraeni Widayatti mengatakan fasilitas-fasilitas itu bisa didapatkan anak-anak pemegang KIA karena Disdukcapil Kota Depok sudah menjalin kerja sama dengan beberapa perusahaan dan lembaga.
“Alhamdulillah, pemanfaatan KIA di Kota Depok didukung oleh pelaku usaha yang memberikan harga khusus bagi anak yang memiliki KIA,” kata Nuraeni seperti dilansir laman resmi Pemkot Depok, Sabtu 22 Juni 2924.
Dengan kerja sama atau dukungan dari pelaku usaha, Nuraeni berharap anak-anak pemegang KIA mendapat fasilitas lebih, tidak hanya sekedar kartu identitas..
“Kami ingin anak-anak bangga punya KIA. Semoga semakin banyak pengusaha yang ikut mendukung program ini,” kata dia..
Berikut daftar perusahaan atau lembaga yang memberikan harga khusus bagi anak-anak pemegang KIA:
1. Lembaga Bahasa LIA diskon 50%
2. Burgeng King diskon 25%
3. Rumah Sunat Modern Depok diskon 15%
(ril)
Comment