by

Bakso Baba Gua Hadir di Depok dengan Konsep Berbeda

DEPOKRAYANEWS.COM- Bakso Baba Gua hadir di Kota Depok dengan konsep berbeda, menawarkan konsep ‘All you can eat’ atau makan sepuasnya.

Pengunjung bisa melayani dirinya sendiri, dengan mengambil bakso sesuai kebutuhannya kemudian meracik bumbu sendiri yang sudah disediakan.

”Jadi kami menyiapkan bakso, iga sapi, ceker ayam, ati daging, sawi, mi putih dan mi kuning, termasuk bumbu-bumbu yang dibutuhkan, Silakan ambil sendiri, diracik sendiri. Pelayan kami hanya menuangkan kuahnya,” kata CEO Baba Pangan, Dian Nufarida pada acara Grand Opening Bakso Baba Gua, di Jalan Pramuka Kelurahan Mampang, Kecamatam Pancoranmas, Rabu 28 September 2022.

Baba Pangan adalah induk usaha yang antara lain membawahi Koperasi Kahiji yang mengelola Bakso Baba Gua.

Grand Opening dihadiri sejumlah tokoh di Kota Depok, termasuk Ketua Kadin Depok, Direksi Dharma Jaya Jakarta, anggota DPRD Depok dan sejumlah ketua komunitas dunia usaha di Depok.

Menurut Dian, kuah yang disiapkan Bakso Baba Gua sangat berbeda. Ada dua jenis, kuah original dan kuah pedas. Ini yang menjadi ciri khas Bakso Baba Gua. Cita rasanya sangat gurih.

Program ”All you can eat” atau makan sepuasnya menu yang tersedia, dibandrol seharga Rp 25.000. Bagi yang ingin nambah akan dikenakan Rp 2 ribu per-bakso.

Dalam rangka grand opening, Bakso Baba Gua mengadakan promo sebesar 30 persen untuk makan ditempat sampai 11 Oktober 2022 mendatang.

Sementara itu, Ketua Koperasi Kahiji, Rudi Murodi mengatakan, kualitas bakso yang disajikan di Bakso Baba Gua berbeda dengan bakso lain. Karena diolah sendiri dengan kualitas bahan premium.

“Rasa baksonya gurih, tapi bukan karena bumbu penyedap. Semua murni dengan olahan daging, jadi itu yang bikin beda,” kata dia.

Pada hari pertama pembukaan Bakso Baba Gua, sejak pagi hingga siang sudah ramai pengunjung. ”Kami buka sampai malam, mulai Senin sampai Minggu,” kata Rudi Murodi yang juga Ketua Asosiasi UMKM Kota Depok itu.

Bakso Baba Gua memiliki tempat yang sangat luas dan nyaman, bisa menampung sampai 200 orang dengan dua lantai. Di sini juga tersedia ruang keluarga, dan meeting room yang bisa dipesan sebelumnya.

“Selain rasa yang berbeda, kami juga mengutamakan kenyamanan bagi pengunjung. Tapi harganya tetap aman di kantong,” kata Rudi. (ril/red)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *