” Saya selalu menggunakan kartu JKN-KIS untuk berobat. Alhamdulillah selama menggunakan kartu JKN-KIS, saya tidak pernah mengeluarkan biaya saat berobat. Meski Demikian, saya memperoleh pelayanan yang sangat baik,”
DepokRayanews.com- Kehadiran program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) sejak tahun 2014 telah memberikan perubahan dalam sistem kesehatan di Indonesia.
Program JKN-KIS telah memberikan akses yang lebih besar kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang lebih layak. Biaya pelayanan Kesehatan yang sangat mahal menjadikan masyarakat sulit untuk mengakses pelayanan kesehatan yang baik.
Namun dengan adanya program JKN-IS dengan menggunakan sistem gotong royong telah menjadi solusi bagi masyarakat untuk memperoleh pelayanan kesehatan yang baik.
Petrus Herman Loen, seorang peserta program JKN-KIS mengatakan bahwa kehadiran program JKN-KIS telah banyak membantu masyarakat termasuk dirinya dalam berobat.
Pria berusia 75 tahun tersebut menuturkan bahwa selama memiliki kartu JKN-KIS, dia tidak terkendala lagi terkait masalah finansial untuk berobat.
“Saya merupakan peserta JKN-KIS yang didaftarkan oleh Pemerintah. Sebelum memiliki kartu JKN-KIS, saya sulit untuk mengakses pelayanan kesehatan yang baik karena biaya yang sangat mahal. Namun selama menjadi peserta JKN-KIS, akhirnya saya dapat berobat dengan tenang,” kata Petrus.
Petrus mengatakan bahwa sampai saat ini, ia telah sering menggunakan kartu JKN-KIS nya untuk berobat.
Bahkan terakhir ia menggunakan kartunya tersebut untuk berobat jantung di rumah sakit Hermina Depok.
Selama menggunakan kartu JKN-KIS, Petrus tidak mengeluarkan biaya. Meski demikian, Petrus tetap memperoleh pelayanan yang sangat baik. Bahkan semua kebutuhan Petrus terpenuhi termasuk dari sisi obat-obatan.
Saat ini, seluruh keluarga Petrus telah terdaftar sebagai JKN-KIS. Seluruh anggota keluarganya merupakan peserta JKN-KIS kategori Penerima Bantuan Iuran dari Pemerintah.
Petrus berharap program JKN-KIS terus dilanjutkan karena program ini sangat bermanfaat untuk masyarakat.
“Program JKN-KIS sangat membantu masyarakat termasuk dari sisi finansial untuk berobat. Selain itu, pelayanan yang diberikan pada fasilitas kesehatan baik itu di rumah sakit maupun di puskesmas sudah sangat baik”, ujar Petrus.
“Terima kasih kepada pemerintah telah membantu masyarakat termasuk saya dan keluarga dan mendaftarkan kami sebagai peserta JKN-KIS. Selama menjadi peserta JKN-KIS kami sudah tidak pusing lagi memikirkan masalah biaya untuk berobat”, kata Petrus. (DT/mr)
Comment