DepokRayanews.com- Kalangan usaha kecil menengah (UKM) yang memiliki produk bagus, kini semakin mudah menjual produknya karena sudah tersedia toko online khusus ukm bagus, namanya ukmbagus.com.
ukmbagus.com, sudah ujicoba sejak pekan lalu dan kini sudah mulai bisa dilihat penampakannya dengan mengklik ukmbagus.com.
Sejumlah UKM sudah mulai memajang produknya, antara lain fashion,terutama busana muslim, makanan, minuman, dan batik Depok.
ukmbagus.com adalah salah satu unit usaha dari TanjungRaya Group. Unit usaha lainnya adalah dua media online yakni depokrayanews.com dan Serpongraya.com.
Desfandri, pemilik TanjungRaya Group, menggagas toko online ukmbagus.com bersama ahli IT- nya, Riko Hari Perkoso sejak 7 Januari 2018 lalu.
“Ide ukmbagus.com ini muncul dari kekhawatiran saya melihat kondisi mal yang semakin sepi termasuk mal-mal di Depok. Padahal banyak UKM ada di situ,” kata Desfandri di Depok, Senin (29/1/2018)
Yang membedakan ukmbagus.com dengan toko online lain adalah sekmentasinya yang jelas dan fokus pada produk UKM.
Selama ini toko online menjual semua produk mulai produk industri besar sampai UKM. Semua bercampur jadi satu. Sering kali produk UKM nya tidak kelihatan.
Karena itu kemudian Wakil Ketua Kadin Kota Depok ini punya gagasan untuk membuat toko online khusus UKM supaya pemasaran produk UKM bisa lebih luas.
Banyak nama yang sempat muncul ketika mendisain toko online ini, misalnya ukmhebat, ukmbagus, ukmok, ukmtop, ukmluarbiasa dan sebagainya. Pokoknya nama yang dimunculkan adalah yang menunjukan bahwa UKM itu hebat, produk UKM itu bagus, karena memang sejatinya seperti itu.
“Produk UKM memang bagus-bagus, pelaku UMK nya hebat-hebat, inovatif dan kreatif. Saya paham karena saya sudah bergaul dengan mereka,” kata Desfandri.
Hanya saja UKM butuh sarana untuk mereka berpromosi, memperkenalkan produknya dan menjual produknya.
Selama ini sebagian besar UKM tampil apa adanya, semampu mereka. Promosi sebisanya. Hanya ikut pada bazar bazar tingkat kecamatan dengan jumlah pengunjung terbatas. Kalaupun ada yang sampai ke luar negeri, jumlahnya tidak seberapa
Karena itu Desfandri membuat wadah toko online yang bisa menampung pemasaran produk-produk UKM.
Meski belum berumur satu bulan animo UKM untuk masuk ke toko online ini sangat besar.
Hanya saja, untuk ketertiban administrasi, dan kepercayaan konsumen, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh UKM.
“Yang paling penting, UKM yang memproduksi sudah harus terdaftar. Minimal punya surat keterangan usaha. Kemudian untuk produk pangan, harus sudah ada I-PRT dan keterangan halalnya,” kata Desfandri.
Ada beberapa produk pangan yang ingin bergabung dengan ukmbagus.com, tapi karena belum ada IPRT dan keterangan halalnya, terpaksa ditolak.
“Namanya ukmbagus, kami tidak sembarangan juga menerima semua produk yang ingin masuk, harus yang bagus-bagus,” kata Desfandri.
Karena itu, untuk bisa bersaing dan bisa berkembang, Desfandri mendorong agar UKM melengkapi administrasi, mulai dari surat keterangan usaha, IPRT, label halal dan sebagainya.
Ke depan, ukmbagus.com, akan mengadakan kegiatan-kegiatan pelatihan markerting, laporan keuangan dan pemilihan ukm bagus bagi UKM yang sudah terdaftar di ukmbagus.com
“Kami akan jajaki kerjasama dengan Smesco, untuk bisa menampilkan produk-produk UKM yang bagus,” kata dia.
Bagi yang ingin produknya tampil di ukmbagus.com, silakan hubungi WA 087883518091. “Kami hanya akan menampilkan produk UKM yang memenuhi syarat,” kata dia. (mad)
Comment