Depokrayanews.com- DPD Partai Golkar Kota Depok akhirnya mengusung dr. Ririn Farabi A.Rafiq sebagai calon Wali Kota Depok atau Wakil Wali Kota Depok pada Pilkada yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.
Keputusan itu diambil setelah DPD Partai Golkar Kota Depok menggelar rapat dewan pengurus harian yang kemudian dilanjutkan dengan rapat pleno diperluas pada Rabu 1 Mei 2024 malam di kantor DPD Partai Golkar Kota Depok. Hasil rapat pleno itu akan dilaporkan ke DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat untuk diteruskan ke DPP Partai Golkar.
Keputusan itu dinilai sangat mengejutkan, karena sebelumnya justru dr.Farabi El Fouz A.Rafiq, suami dokter Ririn yang sudah mengantongi surat keputusan dari DPP Partai Golkar untuk maju sebagai calon Wali Kota Depok. Tapi peta itu kemudian berubah setelah Farabi El Fouz A.Rafiq terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat.
Dokter Ririn Farabi A.Rafiq saat ini menjabat sebagai Ketua DPD Himpunan Wanita Karya kota Depok sejak lebih dari 5 tahun lalu. dr ririn juga menjabat ketua DPD IIPG (Ikatan Istri Partai Golkar) Kota Depok. DPD Partai Golkar menilai dr. Ririn cukup berhasil dan layak ditugaskan maju mengemban tugas.
Dokter Ririn Farabi A.Rafiq, MKK menempuh pendidikan terakhir S2 dari Fakultas Kedoteran Universitas indonesia. Selain dosen di Fakultas Kedokteran Gunadarma, Ririn adalah CEO Klinik dr.Farabi.
Peserta rapat pleno menugaskan Ririn Farabi A.Rafiq untuk membangun koalisi yang harmonis dengan partai lain untuk merubah Kota Depok menjadi lebih baik lagi sejalan dengan hasil Musda serta rakerda Partai Golkar kota Depok tahun 2020.
Karena itu, DPD partai Golkar Kota Depok meminta seluruh ormas Hasta Karya dan sayap partai Golkar seperti MKGR, Kosgoro 1957, SOKSI, AMPG, KPPG, AMPI, Majlis dakwah islamiyah, alhidayah dll untuk allout mendukung Ririn Farabi A. Rafiq, supaya menang pada Pilkada Kota Depok 2024.
DPD Partai Golkar Kota Depok akan meminta bantuan anggota DPR RI terpilih 2024-2029, Ranny Fahd A. Rafiq dan Dr. Farabi A. Rafiq yang memiliki suara pribadi lebih dari 100 ribu pada Pemilu legislatif Februari 2024 lalu membantu memenangkan Ririn Farabi A.Rafiq. (ril)
Comment