by

Pembangunan Masjid Raya Dibatalkan, Orang Tua Murid Minta Aktivitas Belajar di SDN Pondok Cina 1 Diaktifkan Kembali

Depokrayanews.com- Orangtua murid SDN Pondok Cina 1 meminta Wali Kota Depok Mohammad Idris mengembalikan aktivitas belajar mengajar di SDN Pondok Cina 1 karena rencana pembangunan Masjid Raya Depok di lokasi itu sudah dibatalkan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil beberapa pekan menjelang masa tugasnya berakhir.

Permintaan itu disampaikan sejumlah perwakilan orangtua murid SDN Pondok Cina 1 saat menyambangi kantor Wali Kota, Rabu 1 November 2023.

“Tujuan kami ke sini untuk mengantar surat untuk Bapak Wali Kota Depokyang tujuannya adalah menormalisasi SDN Pondok Cina 1 kembali ke semula seperti awal kita belum ada permasalahan ini,” kata Hendro (41), salah satu orangtua murid kepada wartawan.

Sebentar lagi murid-murid tersebut akan memasuki masa ujian semester, sehingga membutuhkan lingkungan belajar yang kondusif.

“Kasihan anak-anak sudah mau masuk ke masa ujian semester awal. Secepatnyalah dikembalikan supaya psikologi anak-anak juga normal, teman-temanya kembali, senang dan bergembira lagi,” kata dia.

Dengan dibatalkannya rencana pembangunan masjid itu tidak ada lagi alasan untuk mengosongkan gedung SDN Pondok Cina 1 dan merelokasi murid-murid sekolah tersebut.

Dengan dibatalkannya anggaran pembangunan Masjid Raya oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, maka sejatinya Surat Wali kota Depok yang bernomor 593/281-BKD tentang persetujuan penggunaan barang milik daerah sudah tidak relevan lagi.

“Sehingga sudah seharusnya anak-anak kami tetap harus bersekolah di Gedung SDN Pondok Cina 1, tanpa kompensasi apapun,” kata dia.

Seperti diberitakan sebelumnya, akibat rencana pembangunan masjid raya di lokasi SDN Pondok Cina 1, para siswa dipindah ke SDN Pondok Cina 3 dan SDN Pondok Cina 5. (ris)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *