by

Resep Kue Lebaran Almond Cheese Stick Chocolate

almon stickDepokrayanews.com- Perpaduan kacang almond dan cokelat memang tak pernah gagal membuat lidah terus bergoyang, apalagi jika ditambah dengan cheese stick.

Dikutip dari buku Kreasi Cokelat Khusus Pemula karya Jenny Rumenta, berikut resep almond chesse stick chocolate yang bisa Anda jadikan suguhan hari raya atau hantaran untuk keluarga tercinta.

Bahan-bahan

250 gr cokelat hitam, lelehkan

200 gr kacang almond cincang

Cheese stick siap pakai, secukupnya

 

Cara membuat

1. Panggang kacang almond, sisihkan;

2. Celup ¾ bagian cheese stick ke dalam cokelat leleh. Gulingkan pada almond cincang lalu letakkan di atas alumunium foil. Masukkan ke dalam freezer selama beberapa menit hingga cokelat mengeras. Lakukan langkah ini sebanyak dua kali.

3. Keluarkan dari freezer dan siap disajikan.

Selamat mencoba dan menikmati.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *