by

RS Bhayangkara Brimob Depok Pulangkan 7 Pasien Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana

Depokrayanews.com – Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Brimob Kota Depok memulangkan tujuh siswa SMK Lingga Kencana yang menjadi korban kecelakaan bus di kawasan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu 15 Mei 2924.

Mereka dipulangkan setelah empat hari mendapat perawatan intensif di rumah sakit karena mengalami luka berat akibat kecelakaan.

Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Brimob, AKBP dr. Taufik Ismail mengatakan, tujuh pasien korban kecelakaan yang hari ini dipulangkan terdiri dari empat pasien ortopedi (tulang dan sendi) serta tiga pasien bedah umum.

“Hari ini kami memulangkan tujuh pasien, tujuh korban yang sudah mengalami perbaikan. Empat itu dari pasien ortopedi, selebihnya dari pasien bedah, yang Alhamdulillah menunjukkan perkembangan yang signifikan membaik,” kata Taufik seperti dikutip Rabu 15 Mei 2024.

Dengan demikian, masih ada lima pasien yang masih dirawat di RS Bhayangkara Brimob Kota Depok.

“Saat ini kami masih merawat lima pasien lagi, yang tadi sudah disampaikan kemungkinan akan ada pasien yang melakukan operasi kedua atau ketiga,” ujar Taufik.

Berikut daftar nama pasien korban kecelakaan SMK Lingga Kencana Kota Depok yang dipulangkan dari RS Bhayangkara Brimob pada Rabu 15 Mei 2024:
1.M Fahmi
2 Rani Oktaviani
3.Syahrul Ramadhan
4.Fachri
5.Fahrurozi
6.Triana Reviana
7.M. Zikri

Seperti diberitakan sebelumnya, kecelakaan bus yang mengangkut rombongan siswa SMK Lingga Kencana Depok,terjadi pada Sabtu 11 Mei 2024 pukul 18.45, mengakibatkan 11 korban tewas.

Bus berpelat AD 7524 OG itu diduga mengalami rem blong. Saat memasuki salah satu jalan menurun di daerah Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, bus tiba-tiba oleng ke kanan hingga menyebrang ke jalur berlawanan dan menabrak mobil Feroza bernomor polisi D 1455 VCD.

Setelah menabrak mobil Feroza, bus terguling. Posisi ban kiri berada di atas, lalu bus tergelincir hingga menghantam tiga sepeda motor yang terparkir di bahu jalan.

Lalu, bus terhenti usai menghantam tiang listrik di bahu jalan. Penumpang bus berserakan di jalan. Akibat dari kecelakaan ini 11 orang tewas, terdiri dari 9 siswa, 1 guru, dan 1 warga lokal. (ris)

1

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *