by

UPTD Farmasi Depok Distribusikan 2.950 Vial Vaksin Covid-19 ke Puskesmas dan RS

Depokrayanews.com- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Farmasi Kota Depok, kembali mendistribusikan vaksin Covid-19 ke sejumlah 61 fasilitas kesehatan (faskes). Kali ini jumlah vaksin yang terdistribusi sebanyak 2.950 vial.

“Vaksin sudah kami distribusikan ke faskes di Kota Depok untuk melanjutkan pemberian vaksinasi Covid-19,” kata Kepala UPTD Farmasi Kota Depok, Mutmainah Indriyati seperti dilansir media resmi Pemerintah Kota Depok, Rabu 21 Juli 2021. Menurut dia, 61 fakses yang menerima vaksin itu, terdiri dari 38 UPTD Puskesmas dan 23 rumah sakit (RS).

Pendistribusian vaksin dilakukan selama dua hari yaitu Rabu 21 Juli dan Kamis 22 Juli 2021. Adapun vaksin yang terdistribusi yaitu merek Sinovac.

Jumlah vaksin yang didistribusikan itu sesuai dengan kebutuhan setiap faskes. Saat ini ketersediaan vaksin di gudang farmasi masih mencukupi. “Stok masih ada, logistik selalu disuplai dari Dinkes Provinsi Jawa Barat maupun Kementerian Kesehatan,” kata dia. (ril)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *